Senin, 26 Mei 2014

Hati yang terpaut

Seberapa dalam rasa cinta dan sayangmu pada seseorang akan tampak jelas ketika jarak telah memisahkan dan waktu yg menghalangi kedekatan.Bisa jadi aku dan kamu tidak selalu mesra setiap harinya tapi kita sudah terbiasa,bagaimana sikap dan kata-kata yg aku dan kamu sampaikan.

Tau kah kamu,sepeninggalmu sepi hari-hari yg kulalui.aku tak lagi bisa mengomelimu,
memarahimu,mengusilimu,dan tertawa bersamamu ataupun hanya sekedar enjoy menikmati sesuatu yg tidak istimewa namun terasa istimewa.

Mungkin ada benarnya yg IBUNDA mu katakan,ada sesuatu kesamaan diantara kita,personality kita.
bisa jadi karena kebersamaan yg kita lalui,apa yg ada didiriku menularimu atau memang bawaan lahir entahlah.kita sama-sama keras kepala,dan tidak ingin orang lain tau kita lemah,selalu berusaha kuat meskipun sebenarnya rapuh.

Meskipun kita sama-sama tau suatu saat waktu akan memisahkan kita,namun aku dan kamu masih takut untuk benar-benar sampai pada hari itu dan selalu membuatmu menangis.dengan sejuta harapan semoga ini hanya Perpisahan kecil,perpisahan yg masih menumbuhkan harapan untuk bertemu kembali.Aku masih ingin menjumpaimu ketika kamu tumbuh menjadi gadis dewasa nantinya.



Sabtu, 03 Mei 2014

CHIANG KAI-SHEK MEMORIAL HALL bag 1.

Ini adalah perjalanan pertamaku bersama suami tercinta setelah bertahun-tahun tinggal di Taiwan,sangat bersemangat tentunya.Liburan Imlek 2014 kali ini menjadi kenangan tersendiri,aku dan suami memutuskan untuk mengunjungi sebuah monumen yg lumayan terkenal ditaiwan tepatnya di kota Taipei.Berbagai persiapan harus aku lakukan menjelang perjalanan pertamaku ini,aku harus memesan tiket jauh-jauh hari sebelum hari "H'',akhirnya akupun mendapatkan 2 tiket Bus patas Changhua-Taipei.

Pagi sekitar jam 05.00 aku dan suami berangkat menuju Terminal Bus Changhua dan tiba 30 disana menit lebih awal dari jam keberangkatan dan tanpa disangka-sangka pas Bus pertama nyampe kami diminta naik oleh petugas karena masih ada tempat duduk kosong,padahal tiket yg kami pegang adalah bus berikutnya.Yaahh dengan senang hati kami pun naik dan duduk di bangku paling belakang.Menikmati perjalanan Changhua-Taipei  kurang lebih 2jam 40menit sambil ngobrol,sesekali melihat pemandangan luar meskipun akhirnya tertidur juga,hehee.

Akhirnya sekitar jam 08.00 sampai jugalah di Station Taipei.Karena ini perjalanan pertama kali kami dan kebetulan sekali masih pagi,kami memutuskan untuk mencari tempat dimana kami akan naik Bus untuk kepulangan kami terlebih dahulu(Maklum saja karena saking luasnya),Supaya nanti kami nggak kebingungan apalagi sampai tertinggal Bus.Akhirnya setelah berputar-putar di area bawah tanah melihat penunjuk jalan kamipun tidak menemukannya,dan kemudian aku bertanya kepada petugas dan ternyata untuk bus antar kota ada di bangunan sebelah,pantes aja nggak ketemu dari tadi muter-muter.
Terus dari situ perjalanan menuju Chiang Kai-Shek Memorial Hall dimulai,meskipun jarak tempuh antara station dan CKSMH itu dekat kami tetap memutuskan untuk menggunakan jasa Taxi karena belum tau persis letaknya,Nah gara-gara taxi ini kami jadi nggak enak hati.karena masih pertama kalinya ke Taipei kami asal nyetop antrian taxi,ehh pas kami bilang tujuan kami Pak supirnya menggerutu yg intinya beliau kecewa dikiranya kami akan menuju tempat yg jauh eh ternyata cuma ke Chiang Kai-Shek memorial Hall saja yg hanya perlu waktu 10-15 menit.maklum saja karena mereka harus antri berjam-jam hanya untuk mendapatkan giliran membawa penumpang dan berharap bisa menemukan penumpang dengan tujuan yg agak jauh yg sudah pasti mendapatkan nominal yg lebih.

Saking kecewa nya Pak supir itu nyetir sambil telp temennya menggunakan bahasa Taiwan atau Hokkian yg intinya menggerutu.Dengan tidak enak hati aku pun bilang kalau ini perjalan pertama kami ke Taipei jd kami belum tau seluk-beluk Kota Taipei,kami hanya ingin cepat sampai tujuan dan tidak membuang-buang waktu kami itu saja.kamipun minta maaf telah mengacaukan harinya tapi dengan cepat Pak supir menjawab bukan maksudnya marah-marah pada kami tapi dia juga merasa tidak enak kalau menolak penumpang yg artinya dia kehilangan kesempatan untuk mendapatkan nominal yg lebih.(so sorry buat Pak supir)dan akhirnya sampailah kami di depan gerbang Chiang Khai-Shek Memorial Hall dan tak lupa say thanks n say sorry to Pak sopir yg udah ngantar.
pintu gerbang Chiang Kai-Shek Memorial Hall

CKSMH tampak dari gerbang masuk
Suasana masih pagi sedikit berkabut dan belum banyak pengunjung.kami pun bisa leluasa mengabadikan bangunan-bangunan yg apik dan megah juga taman bunga berwarna warni,bersih  melengkapi lokasi yg lumayan luas tersebut.